Selasa, 19 Februari 2008

Mohon maaf....

Dear teman dan sahabat...

Mohon maaf...banget-banget...Resep-resep My Lovely Kitchen belum sempat tampil lagi...hehehe...Maklum lagi kumat malesnya...Tiap hari juga makannya cuma telor dadar...again...dan again...Plus sambel bawang dan cabe goreng...

Ada sih beberapa koleksi masakan...tapi lagi gak mood banget buat nulis resep. Rasanya ada yang lagi 'cemplang'....seperti kurang garam. Tapi percaya deeeh...kalau sudah mood lagi...seperti bulan purnama pasti akan bersinar kembali...

Oya...ada teman yang ngusulin...kenapa nggak dikirim aja di Majalah atau koran atau klub masakan...Naaah...itu dia...Kalo lagi kumat malesnya, ya beginilah jadinya...heheeh...

Nggak apa-apalah di sini dulu...nanti kalau sudah rajin lagi, ya dikirim ke Majalah juga...


Salam sayang,
Dari sudut My Lovely Kitchen....


Ietje

Selasa, 01 Januari 2008

Tofu in Love


A story about :

TOFU in LOVE

Hari libur…di penghujung tahun 2007..

Saya sedang keranjingan di dapur. Maklum, hampir sepanjang tahun 2007 ini saya bepergian melulu…traveling ke sana ke mari. Urusan pekerjaan, dan urusan yang dicari-cari sendiri…Jadinya nyaris saya tidak sempat mencoba resep baru, khususnya untuk si Cantik anak semata wayang saya.

Hari ini kebetulan Assistant Kitchen Cabinet saya sedang mudik lagi ( mudik melulu..), jadi saya pun bisa bebas berkreasi di dapur Triple S saya itu…hehehe…

Tofu..atau tahu sutera, adalah makanan kegemaran anak saya. Dulunya dia penggemar tahu biasa, tapi setelah dia mengenal tahu sutera, maka pilihannya untuk masakan adalah tahu sutera ini. Mau yang polos atau plain, ataupun rasa udang…sama saja.

Kali ini saya memasak tofu ini dengan resep istimewa dan diberi sayuran bokcoy, sejenis sawi tapi berbonggol besar. Kalau tidak ada bokcoy, ya sawi hijau biasa juga boleh. Tapi rasanya memang kurang krispi…kurang renyah.

Mmh…nikmati saja sajian Tofu in Love ini, ya…Oh, iya…untuk padanan teman sajiannya sebaiknya dibarengi dengan seafood goreng, lebih baik lagi kalau udang goreng biasa.

Salam sayang dari My Lovely Kitchen,

Ietje S. Guntur

*-♥♥-*

RESEP :

Tofu in Love

BAHAN :

- Tofu atau tahu sutera, ukuran sedang 1 buah

- Jamur champignon segar atau jamur merang beberapa butir

- Udang ukuran sedang 5 ekor

- Telur puyuh rebus 10 butir

- Bokcoy 2 ikat, masing-masing berisi 2 atau 3 batang

- Minyak sayur untuk menggoreng tofu

- Minyak sayur 1 sendok makan untuk menumis masakan

BUMBU :

- Bawang Bombay , ukuran sedang 1 buah

- Bawang putih, bentuk agak bulat 2 buah

- Jahe sepotong kecil , ukuran 2 cm

- Saus tiram 2 sendok makan

- Minyak wijen (sesame oil) 1 sendok makan

- Kecap ikan 1 sendok makan

- Saus tomat botolan 2 sendok makan

- Merica bubuk (putih) secukupnya

- Air matang untuk kuah

- Garam

- Gula pasir sedikit (sebagai pengganti penyedap rasa)

ALAT MASAK :

- Wajan / kuali besi biasa

CARA MEMASAK :

1. Persiapan :

- Tofu dipotong mengikuti bulatan bungkusan, setebal 1 cm

- Goreng tofu sampai berwarna keemasan dan kulit agak mengering

- Jamur dipotong mengikuti bentuk penampang miring agar penampilannya bagus

- Udang dibersihkan, buang kepalanya, belah punggungnya dan bersihkan kotorannya

- Telur puyuh dikupas kulitnya, cuci dengan air hangat agar kotoran bekas kulit yang menempel menjadi bersih

- Bokcoy buang bonggolnya kira-kira 1 cm, kemudian batang dan daunnya dipotong besar, kurang lebih sepanjang 3 cm

- Bawang Bombay dipotong tipis mengikuti lingkarannya

- Bawang putih digeprek dengan kulitnya, baru dikupas agar aromanya tetap bertahan

- Jahe dikupas kulitnya, digeprek

2. Proses memasak :

- Panaskan minyak untuk menumis

- Setelah panas betul masukkan bawang putih, tumis hingga harum, baru masukkan bawang Bombay.

- Berturut-turut masukkan udang, tumis cepat dengan api besar agar cepat matang, kemudian masukkan telur puyuh dan jamurnya.

- Kalau sudah kelihatan matang dan aroma mentah sudah berkurang, tambahkan air kurang lebih 1 gelas ( 200 ml)

- Masukkan bumbu berikutnya, jahe, saus tiram, minyak wijen, kecap ikan, merica, garam dan sedikit gula pasir.

- Biarkan masakan matang dan bumbu meresap. Bila air kelihatannya kurang, tambahkan sedikit.

- Terakhir masukkan bokcoy, dimulai dari bagian bonggol, beberapa saat baru masukkan daun.

- Aduk sebentar, matikan apinya, dan biarkan sejenak agar daun agak layu.

SARAN PENYAJIAN :

- Pergunakan wadah keramik, agar panas lebih bertahan lama

- Sajikan bersama udang goreng atau seafood goreng lainnya.

TIPS :

- Masakan ini enak disantap selagi panas.

- Bila disukai, dapat dikentalkan dengan campuran 1 sendok teh tepung maizena yang diberi air.

- Ini adalah ukuran untuk 1 kali penyajian untuk 3 orang.

-

**♥♥♥**

Selamat menikmati,

Salam sayang dari My Lovely Kitchen…

Ietje S. Guntur